Pembalut Wanita yang Aman itu Seperti Apa Sih? Simak Ya!

pembalut-wanita-yang-aman

Pembalut wanita yang aman, tentunya menjadi pilihan yang wajib dan bijak buat para wanita, karena hal ini akan berhubungan langsung dengan kesehatan organ intim.

Asal memilih pembalut bisa berakibat buruk bagi vagina, karenanya semua wanita hendaknya bisa mengetahui ciri-ciri pembalut yang aman dan sehat.

Baca juga : Cara Menjaga Kesehatan Organ Intim Wanita


Ciri-Ciri Pembalut Wanita yang Aman

Setidaknya ada beberapa ciri yang bisa dikenali sebagai pembalut yang aman, di antaranya:

pembalut-wanita-yang-aman

1. Terbuat dari bahan yang aman

Adapun ciri utama pembalut yang aman adalah pembalut yang terbuat dari bahan-bahan alami. Seperti kapas, bambu, atau bahan organik lainnya. 

Sebaiknya hindari memilih pembalut yang terbuat dari bahan sintetis, apalagi yang mengandung bahan kimia berbahaya seperti pewangi maupun pewarna.


2. Tidak mengandung klorin, plastik maupun gel 

Pembalut yang aman tentunya tidak mengandung klorin. Karena kandungan tersebut bisa mengakibatkan reaksi kimia yang berbahaya bagi tubuh manusia.

Juga tidak mengandung plastik, karena akan membuat kulit di sekitar area vagina jadi gatal dan iritasi, terlebih jika kulitnya sensitif.

Hindari juga pembalut yang mengandung gel, karena bisa menyebabkan alergi, serta iritasi pada kulit sensitif.

Baca juga : Tips Memilih Pakaian Dalam Wanita Agar Kesehatan Organ Intim Terjaga 


3. Punya daya serap yang tinggi

Adalah wajib untuk memilih pembalut wanita yang bisa menyerap cairan dengan baik. Hal ini bertujuan agar mengurangi risiko kelembaban pada area intim yang dapat memicu pertumbuhan bakteri.


4. Pilih ukuran yang sesuai dan tidak menyebabkan iritasi

Yang paling penting juga adalah, selalu pilih pembalut dengan ukuran yang sesuai tubuh masing-masing. Jangan pilih yang terlalu besar, karena bisa mengakibatkan ketidaknyamanan hingga lecet pada kulit.

Demikian juga, jangan memilih ukuran yang terlalu kecil, agar tidak menyebabkan kebocoran pada pembalut.

Pastikan juga memilih pembalut dengan permukaan lembut dan tidak kasar, agar tidak menyebabkan iritasi pada kulit maupun selaput lendir.

Baca juga : Wanita dan Aids 


5. Pilih jenis pembalut sesuai kebutuhan

Memilih pembalut yang aman tentunya harus disesuai kan dengan kebutuhan. Misal pembalut untuk saat menstruasi yang lebih banyak, atau saat menstruasi yang sedang-sedang saja.


6. Pilih pembalut dengan fisik yang aman

Kita juga wajib memastikan keamanan pembalut dari segi fisiknya. Misal, dengan memilih pembalut yang tercantum tulisan SNI.

Pun juga pastikan produk pembalut tersebut belum kedaluwarsa, serabut pada pembalut juga tidak lepas ketika digunakan, serta tidak berbau.

Yang paling penting juga adalah, agar memperhatikan fisik pembalut ketika dibeli, tidak terpapar kotoran.

Baca juga : Nyeri Haid Hebat Bikin Sulit Hamil?  


Cara Menggunakan Pembalut Wanita yang Aman

Bukan hanya memilih pembalut wanita yang aman untuk tubuh khususnya kesehatan organ intim. Pun juga cara menggunakan pembalut sangat mempengaruhi kesehatan dan kenyaman organ intim.

pembalut-wanita-yang-aman

Dan berikut tips atau cara menggunakan pembalut wanita, agar selalu aman dan nyaman, yaitu:

  • Pastikan vagina dibersihkan dan dikeringkan terlebih dahulu, sebelum mengenakan pembalut wanita. 
  • Pilihlah pembalut yang sesuai dengan kebutuhan intensitas menstruasi. Jika sedang banyak-banyaknya, pilihlah pembalut yang dapat menampung cairan lebih banyak, serta pembalut yang 'bersayap'. Namun jika menstruasi dengan intensitas sedang, sebaiknya pilih pembalut yang lebih tipis dan nyaman serta tanpa 'sayap'.
  • Usahakan mengganti pembalut sesering mungkin, terlebih jika menstruasi sedang banyak-banyaknya. Hal ini agar mencegah kebocoran, serta terjadinya penumpukan bakteri, kulit lecet dan bau tidak sedap dari vagina. Ketika intensitas menstruasi sedang, pastikan untuk mengganti pembalut setiap 3-4 jam sekali, agar tetap nyaman dan sehat.
  • Buanglah pembalut bekas dengan baik, usahakan dicuci terlebih dahulu. Atau jika tidak sempat mencuci, pastikan pembalut bekas terbungkus dengan sempurna, agar tidak tercecer di tempat sampah.

Baca juga : Wanita dan Pemakaian Masker


Kesimpulan dan Penutup

Memilih pembalut wanita yang aman itu penting, demi kesehatan organ intim pada wanita. Sebaiknya pilihlah jenis pembalut yang aman, terbuat dari bahan alami dan sebisa mungkin menghindari pembalut dengan bahan kimia berbahaya.

Bukan hanya itu, cara memakai pembalut juga menentukan kenyamanan dan kesehatan organ intim. Pastikan mengenakan pembalut yang aman dan sesuai dengan kebutuhan. Dan membuang pembalut bekas dengan baik.

Dengan demikian, kesehatan organ intim wanita akan selalu terjaga, dan juga bisa melewati masa menstruasi dengan lebih nyaman.

Sumber dan referensi:

  • https://www.alodokter.com/tips-memilih-pembalut-yang-aman-dan-cara-pemakaiannya diakses 11 Maret 2023
  • https://www.klikdokter.com/gaya-hidup/perawatan-wanita/cara-memilih-pembalut-yang-aman-untuk-kesehatan-wanita diakses 11 Maret 2023

Gambar: Canva edit by Rey

Demikian artikel tentang memilih dan memakai pembalut wanita yang aman, semoga bermanfaat. 

Next Post Previous Post